Optimasi Sosial Media dalam Meningkatkan Penjualan Pada UKM Bunga Rosy

Optimasi Sosial Media dalam Meningkatkan Penjualan Pada UKM Bunga Rosy

Ketua     : Sri Widaningsih, S. Psi., MM

Anggota : DR. Harrie Lutfie & Rahmat Hidayat, SE., M.M

Pada Saat ini, media sosial merupakan salah satu media promosi yang menjadi pilihan utama para pelaku usaha untuk memasarkan usahanya. Melalui media sosial, pelaku usaha dapat memamerkan barang yang dijual melalui gambar-gambar dan video yang dibuat semenarik mungkin. Media sosial memiliki keunggulan selain mudah, juga murah. Biaya promosi yang dikeluarkan melalui media sosial tidak sebesar biaya di media konvensional seperti koran, radio, tv, maupun baligho. Pemasaran melalui media sosial juga dirasakan lebih efektif karena pelaku usaha dapat memilih target pasar dengan lebih spesifik, dapat memilih lokasi pemasaran dan mengatur budget yang akan dikeluarkan. Sehingga dengan demikian, para pelaku usaha dapat mengontrol target dan efektivitas dari promosi yang dilakukan.

Pada acara pengabdiaan kepada masyarat yang bekerjasama dengan peserta IDUKA yaitu ibu rosnyanti pemilik bunga rosy inilah yang membuat berkeinginan untuk mengembangkan usahanya dengan melakukan promosi melalui media sosial. Dengan kegiataan pengabdiaan kepada masyarat berupa diskusi langsung sehingga bisa pengetahuan dan pengalaman dalam menggunakan media sosial sebagai media promosi Bunga Rosy untuk merambah dunia digital.

Kegiatan Pengabdiaan Kepada Masyarakat dilaksanakan pada hari selasa, 8 juni 2021, Pukul 09.00 s.d selesai

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *